Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

12 May 2009

BKM PUSPA DESA BANJIRAN " Berupaya untuk Mencetak Usahawan Mandiri”

Keinginan masyarakat desa Banjiran Kecamatan Warungasem mempunyai satu usaha yang dapat mendukung kehidupan mereka akhirnya mulai menuai harapan setelah lama menunggu dengan sabar. Kabar gembira datang dari BKM PUSPA desa Banjiran kecamatan warungasem,Batang.
Salah satu penerima manfaat dana BLM tahap III Kelompok Swadaya Masyarakat di desa tersebut yang memiliki nama KSM “Manfaat” yang diketuai oleh Japarin telah berhasil mengadakan pelatihan pembuatan paving bagi anggota KSM/warga masyarakat, Sabtu (25/4) di lakukan di samping balai desa Banjiran, yang diikuti oleh 25 orang warga desa setempat.
BLM dan Swadaya
Ketua KSM “Manfaat” Japarin mengatakan, Kegiatan yang diadakan oleh KSM in
i didanai oleh dana BLM PNPM Mandiri Perkotaan sebesar Rp. 3.500.000,- serta didukung oleh dana swadaya dari masyarakat, kegiatan pelatihan pembuatan paving dilaksanakan dalam bentuk teori dan praktek, secara teori diberikan sekali dan praktek di lakukan sampai peserta betul-betul mampu mencetak paving secara baik dan benar, serta mempraktekkan bagaimana cara pengelolaan Campuran Pasir dengan Semen.
Dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan ini peserta sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. Peserta tidak sungkan – sungkan mengajukan pertanyaan kepada Narasumber tentang cara dan teknik pembuatan paving, model paving, alat-alat paving serta modal awal dalam membuka usaha paving. Dalam pelatihan tersebut selain mendapat materi tentang pembuatan paving , warga juga berkesempatan untuk mempraktikkan langsung cara membuat paving dan dasar-dasar membuat paving serta bagaimana teknis menjaga kualitas agar paving dapat bertahan lama antara lain : setelah Paving tersebut di buat paling tidak di inapkan selama satu hari, setelah di inapkan lalu dilakukan perendaman didalam air kurang lebih selama 2 hari agar campuran pasir dan semen betul betul menyatu (mati) sehingga dijamin kualitasnya akan bagus dan tahan lama .
Menurut penutu
ran dari koordinator BKM PUSPA Desa Banjiran Kecamatan Warungasem, Mulyono menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki tujuan membekali masyarakat dengan life skill (keterampilan) khusus, yang nantinya dapat dimanfaatkan langsung oleh warga yang mengikuti pelatihan , Selain itu kegiatan pelatihan juga mengarahkan serta memberikan gambaran kepada warga untuk dapat membuka lahan usaha agar bisa menopang perekonomian keluarga serta mengurangi pengangguran, sehingga diharapkan dapat melahirkan usahawan-usahawan baru di lingkungan desa Banjiran. (Sumber : Pras - Tim 57 Kab. Batang)